Bandar udara internasional Bali utara
Seperti diketahui kalo Bali sudah memiliki bandara internasional yakni I Gusti Ngurah Rai yang terletak di Bali Selatan, tepatnya di kota Badung yang berjarak 13 km dari Denpasar. Bandar udara ini melayani sekitar 21 juta penumpang pada tahun 2023, naik dari 19 juta pada tahun 2019. Tak heran kalo lapangan terbang ini menjadi yang tersibuk nomor dua di Indonesia setelah bandara Soekarno-Hatta. Tak heran akibatnya daerah Bali Selatan menjadi padat karena selain dari bandara i Gusti Ngurah Rai juga wisatawan datang dari pelabuhan Gilimanuk yang juga ada di daerah selatan Bali. Padahal pariwisata di Bali Utara seperti Buleleng juga tidak kalah menarik dan bagus, cuma karena butuh waktu 3-4 jam ke Buleleng dari Denpasar membuat wisatawan kurang tertarik, hal ini karena kadang macet akibat banyak nya kendaraan. Karena itulah pemerintah mewacanakan untuk membuat Bandar udara Internasional Bali Utara di daerah Buleleng. Bandar Udara Internasional Bali Utara (bahasa Inggris: N...